Minggu, 26 Februari 2012

Ketika Pria dan Wanita MARAH.....???

Pada suatu tahap lebih lanjut dalam perkembangan otak baik anak laki-laki maupun anak perempuan, pusat-pusat logika atau kognitif mulai tumbuh.  Pada tahap perkembangan ini miliyaran sambungan neuron dibuat untuk bagian kognitif atau bagian untuk berfikir dari otak.  Sekali lagi kita melihat perkembangan ini tercermin pada kecenderungan-kecenderungan umum kaum pria dan wanita.

Apabila seorang wanita marah,..kecenderungan pertamanya adalah membicarakan hal itu; kemudian sewaktu dia terus bicara, kemampuan-kemampuan kognitifnya muncul dan dan dia dapat berfikir tentang apa yang sedang dikatakannya dan dirasakannya dan dengan demikian memilah-milahnya. Dia memulai dibagian otak untuk merasakan, kemudian beralih ke bagian komunikasi, dan dari situ dia pergi ke bagian berfikir.  Inilah rutenya yang paling alamiah karena inilah tatanan dimana keterampilan-keterampilannya berkembang.  Lambat laun dalam perjalanan waktu, dia mengembangkan kemampuannya untuk merasa, berbicara, dan berfikir pada waktu yang sama.

Bagi seorang pria, proses yang ditempuhnya untuk menangani perasaan adalah berbeda karena keterampilan-keterampilan  berkembang dengan urutan yang berlainan.  Pertama-tama pusat perasaannya berkembang, kemudian pusat tindakannya, dan selanjutnya pusat berfikirnya.  Apabila dia marah, kecenderungan pertamanya ialah untuk melakukan sesuatu tentang hal itu.  Tindakan menuntunnya ke arah pemikiran yang lebih jelas.  Lambat laun dia mengembangkan kemampuan untuk merasa, bertindak, dan berfikir pada waktu yang sama.

Karena perbedaan-perbedaan penting dalam cara pertumbuhan otak kita, kaum wanita dan pria berprilaku dan berkomunikasi secara berbeda.  Kaum pria menggunakan komunikasi terutama sebagai alat lain untuk mengungkapkan pikiran mereka untuk meraih tujuan tertentu atau menyelesaikan sebuah masalah.  Kaum wanita menggunakan komunikasi untuk alasan ini  juga, tetapi mereka juga tergantung pada komunikasi sebagai suatu jalan untuk berhubungan dengan perasaan mereka dan untuk menjernihkan pemikiran mereka. Komunikasi mempunyai arti yang jauh lebih besar bagi seorang wanita.

Dengan cara yang sama, tindakan adalah lebih penting bagi kaum pria.  Tindakan itu mirip sebuah pompa yang menggerakkan bagian otak pria untuk berfikir.  Kaum wanita juga menggunakan tindakan sebagai cara untuuk menyelesaikan nmasalah, tetapi bagi kaum pria hal itu jauh lebih banyak.  Tindakan merupakan cara yang paling penting bagi seorang pria untuk menemukan kejernihan mental dan untuk mengungkapkan perasaannya.

(mars & venus, together forever...)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar